Sabtu, 18 Mei 2024

INFORMASI :

Selamat Datang di Website Resmi Desa jatimulyo Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah

KKN Unsoed melakukan pendampingan posyandu balita di Desa Jatimulyo

KKN Unsoed melakukan pendampingan posyandu balita di Desa Jatimulyo

Mahasiswa KKN UNSOED periode Juli-Agustus 2023 melaksanakan pendampingan kegiatan posyandu balita pada hari Kamis, 13 Juli 2023 bertempat di Posyandu Beo desa Jatimulyo, Kecamatan Kuwarasan, Kab. Kebumen. Antusiasme warga yang datang ke posyandu terlihat cukup tinggi, orang tua yang memiliki balita dengan senang hati mengikuti kegiatan ini. Mereka tampak antusias untuk mendapatkan pemeriksaan kesehatan untuk buah hatinya. Kegiatan posyandu ini dilaksanakan kelompok KKN Unsoed bersama bidan dan kader-kader yang sudah ditunjuk secara langsung di Desa Jatimulyo, kegiatan posyandu ini merupakan kegiatan rutin setiap bulan di bidang kesehatan untuk mengontrol kesehatan masyarakat sekitar. 

Posyandu balita rutin dilakukan sebulan sekali untuk menimbang berat badan. Acara tersebut dihadiri oleh ibu-ibu beserta balitanya yang tinggal di desa Jatimulyo. Kegiatan posyandu dimulai dengan pengukuran tinggi badan, berat badan, lingkar kepala, serta imunisasi untuk balita. Mahasiswa KKN UNSOED yang terdiri dari berbagai program studi turut serta dalam membantu kegiatan ini. Terutama mahasiswa dari jurusan kedokteran yang turut serta membantu bu Bidan untuk melakukan imunisasi kepada balita. Ibu Bidan desa Wahyu Nurhayati merasa terbantu dengan kehadiran mahasiswa KKN Unsoed ini.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Arsip SARANA KESEHATAN

Statistik Pengunjung